Jumat, 14 Agustus 2015

Tips mengatasi tangan kaku saat menyetir

Pernah mengalami kaku pada tangan saat menyetir? silahkan baca tips2 berikut..

Memegang setir mobil dalam waktu lama juga bisa bikin tangan dan jarimu kaku. Nah, coba deh tips peregangan untuk tangan dan jari berikut ini :

- Tangan dan jari Anda dalam keadaaan relaks. Buka tangan agar telapak menghadap setir mobil.

- Tarik perlahan satu persatu jari-jari tangan kiri dengan dengan tangan kananmu.

- Setelah itu, pegang semua jari tangan kiri dengan tangan kanan, tarik ke belakang dengan perlahan. Lalu kembalikan ke posisi semula.

- Lakukan dua gerakan ini juga pada tangan kanan.

Akhiri gerakan dengan membuat kepalan tangan. Lalu lepas dengan perlahan.

Note: Jika waktu lampu merah hanya cukup untuk melakukan gerakan satu tangan, sebaiknya gerakan tangan yang satunya lagi dilakukan pada lampu merah berikutnya.

0 komentar

Posting Komentar